
Wisata Jogja Grojogan Lepo

Wisata Jogja kali ini akan memberikan informasi mengenai salah satu objek wisata alam pemandian dan juga air terjun yang berada di Jogjakarta yaitu grojogan lepo. Grojogan Lepo merupakan salah satu lokasi Pemandian Alam berada di Dukuh dusun Pokoh di daerah Dlingo Bantul Jogjakarta. Lokasi dari pemandian Alam ini memang cukup jauh dan masih belum banyak wisatawan yang mengetahuinya.
Dari Jogjakarta sendiri dibutuhkan waktu hingga sekitar 1 jam hingga 2 jam dengan menggunakan kendaraan pribadi menuju ke lokasi Grojogan Lepo. Meski begitu bukan Lippo ini merupakan Surga Tersembunyi yang sangat bagus dan rekomendasi untuk dikunjungi bagi anda wisatawan yang mencintai keindahan alam.
Air Jernih Grojogan Lepo
Grojogan Lepo ini sangat menarik dimana dibawah Grojogan Lepo terdapat 4 kolam yang menampung air terjun yang memilki kedlaman air yang berbeda. Dua diantaranya mempunyai kedalaman hingga 2 meter, namun ada juga yang mempunyai kedalamna hany sebatas pnggang lelaki dewasa.
Pada kolam yang ke dua yang mempunyai kedalaman sebatas pinggang ini suasana pemandangan sangat menarik, karena kolam dikelilingi bebatuan alami yang seolah membentuk pagar yang menampung air terjun.
Di sini air masih tampak jernih dan juga masih terdapat ikan-ikan kecil yang ada grojogan lepo.
Waktu yang paling bagus untuk untuk mengunjungi wilayah atau lokasi wisata Grojogan Lepo adalah pada saat pagi atau sore hari. Masih ada beberapa wisatawan lokal yang berkunjung di lokasi air terjun ini, khususnya pada pagi hari di hari libur atau hari minggu.
Di daerah ini penduduk asli masih menggunakan air terjun Lepo untuk kebutuhan sehari-hari. Suasana desa masih sangat kental di wilayah ini. Kondisi ini sangat bagus dan cocok bagi traveler yang cinta keindahan dan kesederhanaan alam.
Untuk menuju lokasi wisata Grojogan Lepo ini kita butuh niat yang kuat karena lokasi memang masih agak terpencil. Butuh beberapa waktu untuk mencapai lokasi air terjun Grojogan Lepo, namun rasa capek dan lelah akan hilang dan berganti suasana segar dan nyaman setelah sampai pada lokasi air terjun Grojogan Lepo.
Previous Post: Wisata Jogja Air Terjun Jurang Pulosari Bantul Jogjakarta
Next Post: Liburan Ke Jogja ? Ini Tempat Yang Layak Di Kunjungi